Dapur Miranti

Dapur Miranti
Selamat Datang di blog "Dapur Miranti" ..... Selamat melihat dan membaca resep - resep yang pernah di buat oleh "Dapur Miranti" .... Cooking With Love ....

Rabu, 30 Januari 2019

Kari Kepiting


Aku suka dengan kepiting, tapi paling males itu ngupasinnya, cangkangnya keras banget.

Tips memilih kepiting. Pertama-tama pilihlah kepiting yang masih segar artinya belum lama mati akan lebih baik lagi jika bisa mendapatkan kepiting yang masih hidup. Pastikan cangkang kepiting masih keras, jika cangkang sudah lembek berarti kurang segar. Kemudian periksalah semua bagian bagian tubuhnya apakah masih lengkap, serta jari-jari dan capit belum patah. Jangan lupa untuk memilih kepiting yang berukuran besar atau gemuk. Angkatlah kepiting, jika terasa berat, maka daging kepiting tersebut cukup banyak.



Kari Kepiting

Bahan:

2 kg kepiting segar, bagi beberapa bagian
5 buah kemiri
3 siung bawang putih
4 siung bawang merah
1 buah cabe rawit merah
4 buah cabe merah besar, buang bijinya
1/2 sdt kunyit
3/4 sdt garam
1/2 sdt gula palem
1/2 sdt ketumbar
1/2 sdt jinten
4 buah kopolaga
1/4 sdt lada
1/2 sdt jahe
1/2 sdt biji pala
minyak untuk menumis
500 ml air
2 lembar daun salam
2 cm laos segar
200 ml santan kelapa
4 buah wortel ukuran besar kupas potong persegi

Cara membuat:

1. Cuci dan bersihkan kepiting. Kemudian sisihkan.

2. Haluskan kemiri, bawang putih, bawang merah, cabe, kunyit, gula palem, ketumbar, jinten, kapolaga garam, lada, pala, jahe. Kemudian tumis sampai harum.

3. Kemudian tambahkan air, daun salam, laos dan santan. Masak sampai mendidih. Masukkan wortel.

4. Kecilkan api, kemudian masukkan kepiting ke dalamnya. Masak sampai kepiting berubah warna dan matang sempurna. Aduk perlahan agar kepiting tak hancur.

5. Sajikan hangat


Minggu, 27 Januari 2019

Puding sutra kedelai saos jahe



Puding Sutra dari susu kedelai, sebenernya bisa dibilang kembang tahu KW. Jika yang asli pembuatan kembang tahu menggunakan batu tahu agar susu kedelainya mengeras. Karena susah didapat bahan batu tahu jadinya pake agar2 bubuk untuk mengeraskannya.




Puding Sutra Kedelai Saos Jahe

Bahan-bahan :
Susu kedelai 300 ml
Agar-agar bubuk 1/2 sdt
Gula pasir 1 sdm

Bahan-bahan saos Jahe :
Gula merah 100 gram ( sisir halus )
gula pasir 1 sdm
Air secukupnya ( bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan tingkat kemanisan yang diinginkan )
Daun pandan 1 lembar
Jahe 25 gram ( bakar lalu digeprek )

Cara buat:

Kuah Jahe : campur semua bahan, lalu biarkan mendidih. angkat, saring bila perlu.

Langkah awal, campur susu kedelai, agar-agar bubuk, aduk hingga rata lau didihkan sambil di aduk-aduk agar susu kedelai tidak pecah.Selanjutnya tuang adonan ke dalam loyang atau mangkuk, biarkan dingin dan beku dan mengeras.

Sajikan dengan saos jahe.



Es Durian


lagi musim durian kan bulan ini, walau sedang musim harga durian tidak pernah murah hehe. Sebenernya durian kalo manis dimakan langsungpun dah enak gak perlu dibuat es atau semacamnya. Karena ikut2an aja seperti yang di resto2 jadinya saya mencoba buat, untuk toping boleh apa aja sesuai selera, atau kalo mau tambah ice cream juga boleh, apa aja persediaan yang ada di rumah.



ES DURIAN

Bahan:
1 buah durian manis yang sudah dikupas
100 ml Susu kental manis
Es batu secukupnya
500 Susu cair
4 sdt Meisis
4 sdt Almond slice sangrai

Cara buat:
ambil gelas saji, beri 4 pcs durian, tuang susu cair 200 ml, beri ice batu, susu kental manis, mises dan almod slice diatasnya.

untuk 4 gelas.

yummy.. tapi awas kolesterol dan gendut. hehe.


Bolu kukus Mekar Ketan hitam


anakku ampir tiap hari beli bolu ketan hitam disekolahnya, dan minta dibuatin bolu kukus ketan hitam. Browsing2 akhirnya nemu resep yg simple, irit telur hasilnya gak mengecewakan , merekah semua dan hasilnya lumayan banyak. Cup kecil gini menghasilkan 20 bolu kukus mekar.


BOLU KUKUS MEKAR KETAN HITAM

Bahan-bahan:

1 btr telur utuh

200 gr gula pasir

1/2 sdt Ovalet (pengembang: boleh diganti SP, TBM)

150 gr tepung terigu

100 gr tepung ketan

1/4 sdt baking powder

vanili

100 ml santan (boleh santan kara 65 ml plus air jd total 100ml)

100 ml minyak goreng


Cara buat:

Kocok telur, gula dan ovalet hingga putih kental.


Kurangi keceptan mixer masukan tepung terigu, tepung ketan hitam, baking powder dan vanili yg telah diayak.


Tambahkan santan cair dan minyak aduk hingga rata.

Tuang kedalam cetakan yg sudah di beri kertas. Isi sampai penuh ya.


Kukus kurang lebih 10-15 menit, kukusan harus benar benar panas tutup kukusan jangan lupa di kasih kain agar ga da tetesan air dri uap panas ke atas kue. Isi air dandang nya jgn kebanyakan ya supaya dasar kue ga mengkerut usahakan pakai api besar.



Sabtu, 19 Januari 2019

Fruit Cocktail Ice Tea Special



Ada fruit cocktail di kulkas. Kalo dimakan gitu aja lidahku ngerasa kemanisan banget. Makanya ku campur pake teh jahe serai aja, jadinya lebih seger.




FRUIT COCKTAIL ICE TEA SPECIAL

bahan,
1 kaleng fruit cocktail
1 lt air
2 buah jahe geprek
4 batang serai geprek
2 sdm teh
Gula batu  secukupnya
Ice batu secukupnya

Cara buat

Rebus air jahe, serai, teh, gula batu. Hingga mendidih. Matikan api. Sisihkan. Dinginkan

Ambil gelas tuang beberapa sendok fruit coktail kedalam gelas lalu tuangkan air teh, beri ice batu. Sajikan.


Sabtu, 12 Januari 2019

Fried Crispy Pineaple



Nanas kaleng ku masih banyak. Jadinya ku buat nanas goreng crispy aja. Crispynya dari tepung roti. Buatnya simple dan gampang banget.



Fried Crispy Pineaple 



Bahan:

1 kaleng nanas atau 1 buah nanas buang tulangnya potong2
100 gr terigu
2 butir telur kocok lepas
100 gr tepung roti
Minyak goreng untuk menggoreng

Cara buat:

 Irisan nanas masukkan ke dalam kocokan telur. Lalu gulingkan ke terigu. Gulingkan lagi ke cokokan telur  lalu terakhir gulingkan ke tepung roti. LaKukan hingga nanas habis.

Panaskan  minyak. Goreng nanas hingga kuning keemaaan. Angkat dan tiriskan.

Nikmati selagi panas. Jika sudah tidak panas mengurangi crispynya.




Cha gio


Cha gio merupakan makanan vietnam. Yg artinya gulungan babi, karena aslinya menggunakan daging babi. Tapi dalam resep ini tidak menggunakan daging babi. Tentunya yg hallal dan juga sehat. Saya menggunakan produk proteina. Tapi bisa juga menggunakan daging sapi, ayam, kepiting atau udang.

Jika di vietman sendiri saos menggunakan saos nuoc cahm. Dibuatnya dari kecap ikan  dicampur cabe, bawang putih, cuka atau jeruk nipis. Karena rasanya agak aneh menurutku, ku ganti pake saos lumpiah semarang aja lebih cocok dilidah saya. Hehe.







Cha gio

Bahan,
4-5 lembar daun kol
2 siung bawang putih cincang
1 bawang bombay iris halus
200 gr wortel iris halus
6 batang daun bawang iris halus
3 sm kecap asin
1 sdt minyak wijen
1 sdt gula pasir
1/2 sdt merica hitam bubuk
75 gr proteina uk other. Cuci rendam 3 kali.
Putih telur
Kulit lumpia kurang lebih 25 lembar
Minyak goreng

Cara buat,
Siram kol iris dengan air panas.  Tiriskan lalu peras airnya sampai kering. Aduk kol dengan bawang putih, bawang bombay wortel dan daun bawang.

Masukkan kecap asin. Minyak wijen, Gula, merica dan putih telur. Aduk rata

Ambil selembar kulit lumpia. Taruh 2 sdm adonan. Gulung lalu lipat sisi kanan dan kiri. Gulung. Rekatkan. Lakukan hingga adonan habis.

Goreng cha gio dengan minyak panas. Hingga matang. Warna kekuningan. Angkat tiriskan.

Hidangkan dengan saos


Sabtu, 05 Januari 2019

Fruit Coktail with Ice Cream


Bikin ini sebenernya ngikutin desert ala2 kafe yg lagi nge trend itu. Cuma aku ganti pake coktail. Bisa juga pake lechy, longan atau pake buah lainnya.


Fruit Coktail With Ice Cream

Bahan:
1 kaleng fruit coktail
300 ml Susu murni / fresh milk
Ice cream vanila
Ice batu secukupnya

Cara buat:
Tuang 100 ml susu ke dlm sebuah mangkok, beri fruit coktail secukupnya, beri ice batu secukupnya, beri ice cream vanila diatasnya. Sajikan.

Untuk 3 porsi.


Grilled Pineapple with Ice cream


Sebenernya lagi bingung punya nanas kalengan tapi mo dibuat apa, dan akhirnya ku buat grilled pineaple with ice cream aja. Untuk rasa enak banget perpaduan kayu manis dan jahenya mantab, plus sensasi dingin dari ice creamnya.



Grilled Pineapple With Ice Cream

Bahan:
8 potong nanas
1 sdt kayu manis bubuk
1 sdt jahe bubuk
4 sdm gula pasir
Ice cream vanila
2 sdm kacang tanah sangrai cincang kasar
50 gr kismis

Cara buat:
Cairkan margarine. Campur dengan kayu manis bubuk, jahe bubuk, gula pasir dalam mangkuk. Aduk rata.

Tuang campuran mentega ke dalam wadah nanas. Aduk rata. Sisihkan 5-10 menit hingga bumbu meresap.

Panaskan wajan steak di atas api sedang. Panggang nanad secara bertahap. Balikkan hingga matang merata.

Taruh nanas panggang diatas piring saji. Beri ice crwam taburi dengan kacang tanah dan kismis. Sajikan.


Sosis Solo Isi Proteina


Sosis Solo adalah makanan khas dari Kota Solo propinsi Jawa Tengah yang terbuat dari daging sapi atau ayam digiling kemudian dibungkus dengan dadar telur. Makanan ini diadopsi dari sosis pada jaman penjajahan Belanda yang kemudian diubah dan disesuaikan dengan bumbu dan gaya lokal masyarakat Kota Solo sehingga menjadi makanan khas daerah.

Agar lebih irit, isian dari sosis solo ini, saya ganti dengan proteina. Untuk rasa sama aja dengan isian daging, sama2 enak. Tapi proteina lebih sehat gak pake kolesterol dan no lemak, terbuat dari kacang kedelai.

Proteina yg saya pake ukuran MK, bentungnya seperti ayam giling. Untuk yg berjualan jika sedang ayam mahal, daging mahal bisa mensiasatinya dengan proteina ini.


Sosis Solo Isi Proteina

Bahan Kulit:

150 gram tepung terigu
2 butir telur ayam
1 sdm margarin, cairkan
1/2 sendok teh garam
350 ml santan encer

Bahan isi:

75 gram proteina ukuran mk
2 buah bawang merah, haluskan
1 buah bawang putih, haluskan
1/2 sendok teh merica bubuk
1/2 sdt ketumbar bubuk
1/4 sdt jinten bubuk
1 buah kemiri dihaluskan
Kaldu bubuk jamur secukupnya
Secukupnya gula pasir
1 sendok makan margarin, untuk menumis 50 ml santan
garam secukupnya
1 butir telur

Penyelesaian:

1 butir telur ayam, kocok lepas
Minyak goreng secukupnya

Cara membuat kulit:

Campur telur, tepung, dan garam, lalu aduk sampai rata. Masukkan santan cair sambil diaduk sampai tidak ada bagian yang menggumpal. Tuangkan mentega cair lalu aduk lagi sampai adonan licin.

Panaskan wajan anti lengket, kemudian ambil satu sendok sayur kecil adonan kulit. Buatlah dadar tipis hingga adonan habis.

Untuk membuat isian, tumis bawang merah dan bawang putih, kemiri, ketumbar, jinten yang sudah dihaluskan sampai harum, kemudian masukan telur aduk hingga telur hancur lalu masukkan proteina, Bumbui dengan merica halus, garam, kaldu jsmur bubuk, gula, dan santan lalu masak sampai matang. Cicipi.

Ambil selembar dadar, kemudian ambil satu sendok adonan isi. Gulung seperti amplop dan sisihkan.

Lakukan sampai seluruh dadar dan adonan isi sampai habis. Kocok lepas telur ayam, kemudian lumuri sosis solo dengan telur. Panaskan minyak goreng dalam jumlah banyak, kemudian goreng sosis solo yang sudah dibalut telur hingga matang.

Sajikan dengan cabai rawit.

Untuk 10 buah sosis solo





Rendang Proteina



Gimana kalo proteina dibuat rendang. Tetep enak kok.. bikinnya sama aja kyak daging sapi. Proteina ini gak ancur walau dimasak lama seperti daging.




RENDANG PROTEINA

BAHAN:
100 gr proteina ukuran L rendam cuci peras sebanyak 3 kali
750 liter santan dari 1 butir kelapa tua


2 batang daun serai, memarkan
3 lembar daun jeruk purut
1 cm asam kandis/gelugur
1 lembar daun kunyit, simpulkan


Bumbu halus:
3 butir kemiri
4 siung bawang putih
6 butir bawang merah
12 buahcabe merah keriting
2 cm jahe, bakar
2 cm lengkuas
1 cm kunyit, bakar
1/2 sdm ketumbar
2 sdt garam
1/2 sdt pala
1/2 sdt jintan, sangrai
Penyedap rasa secukupnya

Cara buat:

Nyalakan api, Tuangkan santan ke wajan, masukkan pula serai, irisan bawang merah, asam dan daun kunyit. Aduk-aduk hingga santan mendidih dan pastikan santan tidak pecah, aduk2 santan hingga mendidih merata.

Setelah santan mendidih, masukkan perlahan bumbu yang telah dihaluskan kedalamnya dan sesekali aduk-aduk.

Setelah terlihat santan tampak berminyak, masukkan proteina, masak menggunakan api kecil/sedang hingga santan mengental dan mengering serta bumbu meresap ke pori pori.cicipi.

Terus masak hingga santal mengering jangan lupa sesekali diaduk. Matikan api. Sajikan.



Proteina Masak Malbi


Malbi adalah salah satu dari sedikit makanan bercitarasa manis kaya akan rempah yang berasal dari daerah Palembang.  Resep asli terdapat bumbu mosoyi namun saya skip karena susah carinya di Jakarta. Mosoyi bentuknya mirip kayu manis, namun tentu aromanya beda.

Biasanya malbi pun dibuat dengan daging kambing, namun kita coba sekarang proteina yg dimasak malbi.


PROTEINA MASAK MALBI

BAHAN:
100 gram proteina ukuran L rendam dan cuci péras 3 kali
3 batang cengkeh
1 buah kayumanis
4 sendok makan Kecap Manis
Secukupnya garam
500 ml air
1/2 sendok makan air asam dari 1 sendok teh asam jawa larutkan bersama 1 sendok makan air
2 sendok makan minyak untuk menumis
2 sendok makan bawang goreng untuk taburan

Bumbu Halus:

5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
2 cm jahe
1/2 sendok teh merica
1/4 buah pala

Cara Memasak:
Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, cengkeh, dan kayumanis sampai harum. Tambahkan proteina kedalamnya. Aduk2. Tuang air sedikit- sedikit sambil diaduk rata.

Masukkan Kecap Manis, dan garam. Aduk rata. Masak sampai matang dan meresap. Tambahkan air asam. Aduk rata. Cicipi. Matikan api.

Ambil piring saji, tuang malbi lalu Taburi bawang goreng diatasnya



Kamis, 03 Januari 2019

Okonomiyaki Proteina


Okonomiyaki adalah makanan Jepang berupa goreng tepung dengan kol ditambah isi, seperti daging sapi, kerang, cumi-cumi, atau udang yang diletakkan di bagian atas sesuai dengan selera.

Okonomiyaki terdiri dari dua versi:

1. versi Kansai: irisan kol dicampur dengan adonan seperti sewaktu membuat fuyunghai.
2. versi Hiroshima (Hiroshimayaki): irisan kol hanya diletakkan di atas adonan yang dibulatkan seperti membuat panekuk

Walaupun Okonomiyaki yang asli digoreng di atas penggorengan datar yang disebut teppan, okonomiyaki bisa digoreng di atas wajan biasa (penggorengan datar) dengan hasil yang hampir sama enaknya.

Yang saya buat ini versi kansai. Dan kucoba isiannya dengan menggunakan proteina ukuran mk (ukuran paling kecil).



Okonomiyaki Proteina

Bahan:
100 gr tepung terigu
1/4 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
2 butir telur
150 ml kaldu jamur
minyak goreng 

isi: campur jadi satu
75 gr proteina ukuran MK rendam dan cuci peras 3 x
200 gr kol iris tipis  halus
2 batang daun bawang iris tipis
75 gr bawang bombay cincang

pelengkap:
katsuobushi
mayonese


cara buat:
campur tepung terigu, garam, merica dalam mangkuk masukkan telur kocok dan air kaldu jamur aduk hngga tercampur rata.

masukkan bahan isi kedalam campuran tepung secara bertahap sampai diaduk perlahan hingga rata, bagi adonan menjadi 4 sisihkan.

panaskan wajan datar diatas api, beri 2-3 sdm minyak goreng. tuang 1 bagian adonan ke dlm wajan. ratakan. balik masak hingga ke dua sisi matang. angkat. lanjutkan hingga adonan bahan habis.

taruh okonomiyaki diatas piring. taburi katsuobushi dan beri mayonese. sajikan.




Sukiyaki Proteina Masak Paprika



Sukiyaki ProteinaMasak Paprika 

Bahan:

1 sdm margarin
1 buah bawang bombai, cincang kasar
3 siung bawang putih, iris tipis
100 gr proteina ukuran other, rendam dan cuci bilas 3 kali.
1 buah paprika kuning, iris tipis
2 sdm kecap manis
1 sdt lada hitam, tumbuk
1/2 sdm kecap asin
300 ml air
1 sdt kaldu bubuk jamur
1 1/2 sdt gula pasir
4 sdm saus tiram 
Garam secukupnya

Cara membuat:

Panaskan margarin, tumis bawang bombai dan bawang putih hingga harum. Masukkan proteina, aduk2 merata. Masukkan paprika kuning, masak sambil aduk-aduk.Tambahkan kecap manis, lada hitam, kecap asin, air, kaldu bubuk, gula, saus tiram, dan garam. Aduk agar bumbu tercampur rata. Masak hingga air berkurang dan meresap. Angkat dan sajikan.




Rabu, 02 Januari 2019

Mini Pastry Roll Sausage


Ini camilan  yang bikinnya simple banget, sederhana bahannya, namun enak. disukai anak2. makan 1 gak puas.




Mini Pastry Roll Sausage

Bahan:
1 lembar kulit pastri
20 buah sosis coctail belah 2
1 butir kuning telur kocok lepas
wijen secukupnya untuk taburan

cara buat:
iris memanjang kulit pastri kira 1 cm lebarnya, lalu lilit dengan sosis. olesi permukaannya dengan menggunakan kuning telur taburi dengan wijen .

Bakar di oven dengan suhu 200 derajat atau api besar hingga kulit pastri mengembang. kecilkan api. bakar hingga kulit garing renyah. 



Selasa, 01 Januari 2019

Martabak Telur Mini Proteina


Proteina dipake untuk isian martabak telur enak banget lho, di tambah pake bumbu kari, dimakannya panas2, pake cabe rawit. hmmm enak banget




Martabak Telur Mini Proteina

Bahan:
10 lembar kulit lumpia

Bahan adonan telur:

3 butir telur ayam, kocok lepas
1/4 buah bawang bombay, dicincang halus
2 batang daun bawang, iris halus
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk

Bahan isi:
-75 gr gram proteina ukuran mk yang telah di rendam dan cuci peras 3 kali
-2 siung bawang putih, cincang
-3 siung bawang merah, cincang
-1 sendok teh bumbu kari siap pakai
- garam secukupnya
- gula pasir secukupnya
-1/4 sendok teh merica bubuk
-1 batang daun bawang, iris halus
- sedikit air
-1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara membuat:

Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum. Tambahkan proteina dan daun bawang. Aduk2, kemudian bumbui dengan bumbu kari bubuk, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Beri sedikit air. Masak hingga matang, dan bumbu meresap. angkat, kemudian sisihkan.

Adonan telur: aduk semua bahan hingga rata cicipi. tambahkan bahan isi yang sudah ditumis tadi, aduk rata.

Panaskan minyak dalam penggorengan datar tidak perlu banyak2.. Letakkan selembar kulit lumpia. Tuang campuran isi dan adonan telur. Lipat, kemudian goreng sampai matang. Lakukan hingga adonan habis.




Nuget Proteina


Anakku doyan banget sama nuget dari proteina. Dia gak nyangka klo dibuatnya dari proteina, dia nyangkanya ayam 😊. Gimana ada yg mau coba?


NUGET PROTEINA

BAHAN:
100 gr proteina ukuran Ls rendam dan cuci peras 3 kali sesuai dengan peraturan pakai.
75 gr tepung roti
2 butir telur
Garam secukupnya
Merica secukupnya
Kaldu jamur bubuk secukupnya
4 siung bawang putih dihaluskan
1 buah wortel potong kotak kecil

Minyak goreng secukupnya

Bahan pelapis:
1 butir telur kocok
100 gr tepung terigu
100 gr tepung roti


Cara buat:
Ambil sebuah wadah. Masukkan proteina yg sudah di rendam, tepung roti, telur yg sudah dikocok lepas, garam, merica, kaldu jamur bubuk, bawang putih halus. Aduk2 hingga merata, cicipi.

Ambil wadah tahan panas, masukkan adonan tersebut lalu kukus sekirar 15 menit. Angkat. Biarkan agak dingin lalu lalu potong2 kotak kecil.

Untuk pelapis, ambil wadah untuk telur, untuk tepung terigu dan untuk tepung roti.

Celupkan potongan proteina ke telur lalu gulingkan ke adonan tepung terigu, celupkan lagi ke telur lalu terakhir gulingkan ke tepung roti. Lakukan hingga habis.

Goreng hingga kuning keemasan.

Angkat dan tiriskan