Dapur Miranti

Dapur Miranti
Selamat Datang di blog "Dapur Miranti" ..... Selamat melihat dan membaca resep - resep yang pernah di buat oleh "Dapur Miranti" .... Cooking With Love ....

Sabtu, 24 Agustus 2019

Sate Proteina



Sate Proteina

Bahan :
100 gr proteina  ukuran L direndam dalam air,diremas- remas hingga air keruh, lakukan hingga 3 kali sampai air bening. Peras hingga kering. Tiriskan, potong2 jika merasa kebesaran. dan digoreng sebentar

2 sdm minyak untuk menumis
3 sdm kecap manis
1 sdm air jeruk nipis
100 ml air
Minyak/margarine yang dilelehkan untuk mengoles
Kecap manis untuk mengoles secukupnya

tusuk sate


Bumbu yang dihaluskan :

1 sdt jintan
1 sdm ketumbar
1 sdt merica
4 siung bawang putih
6 butir bawang merah
½ sdt garam
1 sdm irisan gula merah


Cara membuat:

tumis dengan minyak bumbu yang telah dihaluskan sampai keluar aroma, beri kecap dan air jeruk nipis, aduk, tambahkan air  sebanyak 100 ml, aduk.

masukan  proteina yang sebelumya telah di goreng, masak sampai bumbu meresap dan air kering , angkat.

masing masing tusukan dengan tusuk sate , kuasdengan capuran miyak/margarine dan kecap smabil dibakar diatas panggangan sate, boleh diatas arang / kompor gas.

hidangkan selagi panas. Bersama sambal kacang



Tidak ada komentar:

Posting Komentar