Dapur Miranti

Dapur Miranti
Selamat Datang di blog "Dapur Miranti" ..... Selamat melihat dan membaca resep - resep yang pernah di buat oleh "Dapur Miranti" .... Cooking With Love ....

Sabtu, 23 Juli 2016

Pennylane brownies

Nge brownies lagi....... doyan sih sama brownies.


Pennylane brownies itu artinya brownies panggang yg gak pake dcc cuma coklat bubuk aja. Untuk campuran bisa pake kacang almond, mete atau kenari atau bisa juga pake kismis. Kalo saya sih lebih suka campur kismis.

Untuk rasa...  lumayan lah nyonglat juga walau gak pake dcc. Garing diluar empuk di dalam.

Menurut googling resep ini asal mulanya dari mba. Riana ambarsari ncc. klik sini




Pennylane brownies

Bahan :

4 butir telur

360 gram gula pasir

225 gram minyak goreng

60 gram cocoa powder

210 gram tepung terigu

½ sdt garam

1 sdt vanili bubuk

120 gram kenari/kacang tanah/mede cincang dan sangrai --> saya gak pakai

85 gram Chocolate Chips

Cara membuat :

Panaskan oven suhu 180C, alasi loyang dengan kertas roti dan olesi dengan margarin.

Kocok telur dan gula sampai kental dan gula larut. Masukkan vanili dan garam. Masukkan tepung dan cocoa powder sambil diayak dan diaduk perlahan dengan spatula atau kocok dengan mixer kecepatan rendah.

Setelah rata, masukkan minyak sambil diaduk perlahan. Lalu masukkan kacang (bila suka) dan chocolate chips.

Taburi permukaan brownies dengan keju, kacang almond atau kacang kenari. pokoknya sesuai selera.

Setelah semua adonan tercampur rata, tuangkan di loyang yang tingginya 4 cm. Tinggi loyang jangan lebih dari 4 cm supaya brownies matang sempurna. Resep ini muat di dua loyang 30 cm x 10 cm. Panggang selama 35 menit. Angkat dan dinginkan sebelum dipotong-potong.

Tips : pada saat test tusuk jangan kawatir bila di bagian tengah masih terlihat basah, asal bagian pinggir loyang sudah matang.









Tidak ada komentar:

Posting Komentar