Dapur Miranti

Dapur Miranti
Selamat Datang di blog "Dapur Miranti" ..... Selamat melihat dan membaca resep - resep yang pernah di buat oleh "Dapur Miranti" .... Cooking With Love ....

Sabtu, 29 Agustus 2015

Tongseng Ayam


Masak tongseng ayam nie, cocok buat makan siang. Aku coba pake bumbu gulai koepoe koepoe yang kudapat dari hadiah #iniresepkoe dari jelajah rasa. Baru kali ini jg aku masak tongseng.
Karena aku bingung bumbu gulai mau diapain jadinya ku buat tongseng aja. Rasanya enak, wangi bumbu gulainya kecium banget.

Bumbu gulai dan tongseng pada dasarnya sama saja. Gulai biasanya untuk daging tanpa tulang sedangkan tongseng yang dimasak daging yang nempel nempel pada tulang dan bedanya tongseng itu pake kecap jadi rasanya agak manis dan ada tambahan sayuran kol,  tomat, cabe yang diiris. untuk lebih lengkapnya jika ingin tau beda gulai dengan tongseng coba baca disini https://id.wikipedia.org/wiki/Tongseng 


Bahan:
6 potong ayam
2 lembar daun salam 
3 lembar daun jeruk
1 batang serai memarkan
1 ruas jahe geprek
1 ruas laos geprek
5 buah cabai rawit
2 buah cabai keriting
100 gr kol
1 1/2 sdt bumbu gulai koepoe koepoe
4 Sdm minyak goreng
4 gelas air
35 ml santan kental
1 sdt kaldu bubuk ayam
1 1/2 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
4 sdm kecap manis
1 buah tomat
2 batang bawang daun


Bahan halus:
3 buah bawang putih
5 buah bawang merah
2 buah kemiri sangrai

Cara buat:
tumis bahan halus sampai harum, masukkan daun salam, daun jeruk, laos, jahe, serai, merica, bumbu gulai koepoe koepoe dan daging ayam yang telah dicuci bersih.

Masukkan bahan2 yang telah ditumis tadi ke dalam air, masak hingga mendidih.

Masukkan cabai rawit dan cabai keriting yg telah diiris halus, masukkan garam,santan cair aduk-aduk. Cicipi kurang apa.

Jika daging ayam sudah empuk, masukkan kol yg telah diiris besar2, tomat yang sudah diiris, bawang daun yang diiris halus lalu Masukkan kecap manis,  aduk - aduk. Tutup. jika kol sudah layu matikan api.

Tongseng ayam siap disajikan.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar