Dapur Miranti

Dapur Miranti
Selamat Datang di blog "Dapur Miranti" ..... Selamat melihat dan membaca resep - resep yang pernah di buat oleh "Dapur Miranti" .... Cooking With Love ....

Sabtu, 16 Januari 2016

lapis legit rainbow


Niatnya pengen buat lapis legit rainbow. Tapi karena gak sabaran jadinya tiap lapisannya kecampur. Dan salahnya aku menggunakan loyang brownies jadi kurang lengkap warnanya karena kurang tinggi loyangnya.

Saya pake resepnya Ny. LIEM. walau terlihat gak menarik susunan warnanya tapi enak kok.


Resep by: Ny. Liem

Bahan-bahan:
Bahan A:
700 gram  Telur utuh (± 14 butir, sebaiknya ditimbang)
450 gram  Gula pasir
18 gram  Emulsifier
½ sdt  Pasta vanilla
½ sdt  Pasta susu

Bahan B:
325 gram  Tepung protein rendah

Bahan C:
400 gram  Margarin
300 gram  Butter (atau butter substitute)
* kocok terlebih margarin dan butter hingga mengembang

Bahan D:
½ sdt  Bumbu spekoek
Pewarna ungu, biru, hijau, kuning, oranye, merah)

Cara Membuat:
1. Panaskan oven dengan suhu 160 °C. Poles loyang ukuran 20 x 20 x 7 cm dengan bahan pemoles loyang (bisa pakai shortening atau carlo). 
2. Kocok bahan  A hingga mengembang
3. Masukkan bahan B, kocok lagi hingga rata
4. Masukkan bahan C, kocok lagi hingga rata
5. Timbang adonan, bagi dengan angka 13 (jumlah layer)
5a. Bagian 1 (setara dengan 7 layer): bubuhi ½ sdt bumbu spekoek, bagi menjadi 7 bagian
5b. Bagian 2 (setara dengan 6 layer): dibagi 6, diberi pewarna
6. Cetak dan panggang adonan dalam loyang dengan urutan sbb:
- Kuning - ungu
- Kuning - biru
- Kuning - hijau
- Kuning - kuning muda
- Kuning - oranye / jingga
- Kuning - merah
- Terakhir: kuning
7. Panggang hingga matang, dinginkan, potong2 sesuai selera


Tips:

Perlapisan panggang selama 10 menit. Jangan menunggu sampai terlihat kuning nanti lapisannya tidak akan menempel.

Jika masih basah juga jangan ditimpa dulu nanti nasibnya seperti contoh diatas.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar